Thursday, December 20, 2012

Kentang Untuk Jerawat


Kentang juga berkhasiat dalam menghilangkan jerawat karena kentang memiliki sifat anti-inflamasi yang kaya akan nutrisi dan mengandung beberapa asam, enzim, mineral dan senyawa yang bermanfaat bagi kesehatan dan kulit.

Selain itu, kentang juga dapat menghilangkan kantung hitam di area mata dan membantu untuk menenangkan kulit yang teriritasi akibat sinar panas matahari yang merusak lapisan kulit dan menyebabkan iritasi.

Kentang bisa juga digunakan masker untuk menghilangkan jerawat sekaligus dapat menyegarkan kulit wajah, caranya ambil beberapa kentang lalu parut kemudian cuci wajah anda terlebih dahulu kemudian terapkan hasil parutan tersebut dan gunakan sebagai masker. diamkan selama 15 menit setelah itu bilas dengan menggunakan air hangat, lakukan cara ini dua kali seminggu.